26 Juli 2019

[REVIEW] NIVEA MICELLAIR SKIN BREATHE XPERT


Assalamualaikum

Ketemu lagi nih sama aku. Apa kabar? Sehat kan? Sepertinya aku udah gak malas dan mulai rajin ngepost nih🤭.

Kali ini aku mau mereview salah satu micellar water yang sudah aku gunakan beberapa waktu yang lalu. Sebenarnya, produk ini sudah pernah aku review di akun instagramku @firdaskinjourney. Tapi karena di postingan instagram tidak aku bahas secara detail, maka aku putuskan untuk menulis reviewnya diblog ini.

Sebelumnya, aku tidak begitu tertarik dengan produk cleansing water/micellar water karena menurutku daya bersihnya kurang mantap. Tapi produk cleansing/micellar water ini cukup praktis untuk digunakan sehari-hari dan gak perlu repot dengan rasa lengket seperti saat memakai cleansing oil/balm.

Terbukti selama ini aku hanya pernah memakai 2 produk micellar water, yang pertama dari Garnier dan ini adalah produk micellar water keduaku.


Jadi bagaimana tanggapanku tentang produk ini? Bagaimana hasilnya di kulitku? Baca reviewnya sampai habis ya. Keep scrolling.

Packaging


Micellar water dari Nivea ini dikemas dalam kemasan tube yang bentuknya khas Nivea dengan leher yang panjang dan memiliki bahu yang indah (I don't know how to say it).

Sebenarnya, Nivea memiliki 2 macam micellar water. Seri original (botol bening) dan seri micellair ini (botol hitam). Warna botolnya hitam transparan, jadi produk di dalamnya tetap terlihat.

Tutupnya ulir, karena ukurannya besar jadi aku gak khawatir tutupnya hilang saat jatuh. Lubang untuk produknya keluar pun menurutku pas, tidak seperti Garnier yang tiap aku tuang produknya selalu kebanyakan padahal sudah berhati-hati.

Di sekeliling badan kemasan terdapat keterangan dari produknya mulai dari deskripsi produk, ingredients, sampai produsen pun dijelaskan secara lengkap.

Description & Ingredients


Description:
Nivea MicellAir Skin Breathe Expert Micellar Water membantu kulit wajah lebih mudah bernapas dan terjaga kelembapannya setelah menghapus makeup waterproof. Dengan pemakaian rutin kulit wajah terasa lembut dan tampak bersinar setelah dibersihkan.
Formula yang mengandung mineral dari 3 ekstrak alami: Black Tea, Blackberry dan Blackcurrant, PH balance, tidak ada penambahan alkohol, paraben, pewangi, silikon san pewarna. Dapat digunakan untuk kulit sensitif dan area sekitar mata. Tidak perlu dibilas dengan air.

Ingredients:
Aqua, Poloxamer 184, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Phenoxyethanol, 1,2-Hexanediol, PEG-7 Glyceryl Cocoate, Glycerin, Sorbitol, Trisodium EDTA, Decyl Glucoside, Polyquaternium-10, Citric Acid, Disodium Cocoyl Glutamate, Methylpropanediol, Sodium Chloride, Sodium Acetate, Propylene Glycol, Kou-Cha Ekisu (Black Tea), Ribes Nigrum Fruit (Blackcurrant) Extract, Rubus Villosus Fruit (Blackberry) Extract.

Seperti yang tertera di ingredients, produk ini tidak mengandung alkohol, pewarna dan pewangi. Sesuai dengan klaimnya.

Produk ini memiliki aroma yang khas, menurutku baunya agak seperti bau sesuatu yang asam (mirip hasil fermentasi) tapi banyak yang bilang micellar water ini memiliki bau berry. Anehnya, aku tidak bisa menemukan unsur wangi berry, agak aneh memang indera penciumanku.

Seperti micellar water pada umumnya, produk ini berbahan dasar air. Tapi bagusnya, micellar water ini bisa digunakan untuk menghapus makeup waterproof.

Result

Aku sudah memakai produk ini selama berbulan-bulan dan baru aku habiskan 1 botol, jadi seenggaknya aku sudah tau plus minus dari produk ini.

Sesuai klaimnya, micellar water ini cukup ampuh membersihkan makeup waterproof. Saat aku masih pakai Garnier, aku butuh 3-4 kapas untuk memastikan seluruh muka bersih, tapi saat pakai ini aku hanya perlu 1-2 kapas untuk seluruh muka yang artinya? Yes, hemat.

Satu-satunya hal yang membuat aku gak nyaman saat memakai produk ini adalah, perih waktu kena mata. Tidak sesuai klaimnya yang bilang cocok digunakan untuk area mata, agak sebal sebenarnya. Ditambah lagi baunya yang lumayan mengganggu menurutku. Saat sudah diaplikasikan pun baunya masih tetap ada.

Selama memakai produk ini aku gak merasa ada efek negatif, sejauh ini kulitku baik-baik aja dan gak muncul jerawat atau bikin kulitku makin bermasalah. Karena aku takut kulitku bermasalah seperti kasus saat memakai produk daru Garnier (yang murni kesalahanku), aku jadi rajin cuci muka setelah menggunakan produk ini meskipun klaimnya tidak perlu dibilas. Setelah memakai micellar water dari Nivea ini kulitku menjadi lebih halus dan terlihat bersih.

It's not my favorite micellar water. Sudah aku jelaskan sebelumnya bahwa aku tidak begitu suka dengan 1st cleanser berbahan dasar air, tapi aku akan tetap menggunakannya dengan alasan praktis hehe.

What I Love:
-Harga murah
-Mudah ditemukan
-Mampu membersihkan makeup waterproof
-Tidak ada kandungan alkohol, pewangi dan pewarna
-Membuat kulit lebih halus dan tidak kering

What I Hate:
-Perih saat terkena mata
-Baunya agak mengganggu (menurutku)

Repurchase? No. Aku lebih suka Garnier.

Where to Buy: Drugstore, Mini market, Official online store Nivea, Online Shop

Sekian dari aku. Aku harap review ini membantu. Jangan lupa share ke social media kalian kalau kalian rasa reviewku sangat membantu kalian. Thank you for reading and I'll see you on my next post, Bye.

*Review ini ditulis sesuai dengan pengalamanku saat menggunakan produknya. Tidak ada yang aku lebih atau kurangkan, semuanya aku tulis berdasarkan pengalaman yang aku rasakan. Hasil di setiap orang mungkin berbeda.

With love,
Firda

14 Comments:

  1. Wah detail banget reviewnya, semangat terus kak buat review produk” lainnya

    BalasHapus
  2. Thanks for your review mba! Jadi aku bisa tau mana yang harus kubeli dan tidak hehe

    BalasHapus
  3. Ini micellar water favoritku😊, walaupun baunya agak mengganggu ya gak pa2 lah

    BalasHapus
    Balasan
    1. Performanya aku suka sih, sayang dia cuma pedih aja gitu kalo kena mata. Sampai sekarang pun aku belum nemu micellar water favorit😂

      Hapus
  4. Thanks reviewnya ya.belum rekommended buat dipakai ya. .

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sayangnya, belum. Coba aja kalo gak perih di mata udah aku repurchase mungkin

      Hapus
  5. Aku juga pake ini!! Haha tapi lebih suka yang khusus eye and lips..

    BalasHapus
  6. Thank you for reviewnya nya ka, jadi aku tau harus beli yg mana hehe

    BalasHapus
  7. Wah selama ini aku micellar water cuma pake Garnier, belum main main ke brand lain :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sebenernya gak pengen nyoba yg lain karena udah sreg garnier meskipun gak tiap hari kepakai😂

      Hapus

Tinggalkan komentar setelah baca postinganku, ya, supaya bisa aku visit back. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi untuk menghindari komentar-komentar negatif. Thank you.