Beberapa waktu terakhir, Vitamin C menjadi primadona baru di dunia skincare karena efek positifnya terhadap kulit. Meskipun banyak brand yang sudah mengeluarkan produk vitamin C, tapi saat itu masih jarang brand skincare lokal yang turut meramaikan pasar vitamin c padahal peminatnya lumayan.
Aku jadi salah satu orang yang suka dengan manfaat vitamin c. Meskipun sudah coba beberapa produk vitamin c dari beberapa brand baik lokal, luar, dan drugstore, aku masih penasaran banget dan pengen eksplor lebih banyak produk vitamin c.
Untungnya, sekarang banyak brand skincare lokal yang mengeluarkan produk vitamin c dengan harga yang bervariasi. Salah satu produk vitamin c yang aku coba adalah Glutathione & Vitamin C Serum dari Aura Bright.
Udah pada kenal sama Aura Bright? Kalau belum, kenalan dulu yuk. Jadi, Aura Bright adalah salah satu brand skincare lokal milik aktris Aryani Fitriana, itu tuh, yang jadi Chacha di sinetron Kepompong, pada inget gak? Aura Bright ini mengklaim produk-produknya diformulasikan di Korea dengan menggunakan teknologi terkini untuk menghadirkan aura cantik natural bagi semua wanita.
Selain produk ini, Aura Bright juga punya beberapa produk lain dengan fungsi yang beragam, seperti perawatan jerawat, anti aging, dll. Selengkapnya bisa kalian cek di website Aura Bright disini.
Packaging
Produk ini dikemas dalam botol berwarna biru berbahan kaca tebal, aplikatornya pipet seperti serum pada umumnya. Di bagian badan botol cuma ditempel sticker yang berisi deskripsi produk. Saat pertama kali datang, produknya cuma disegel dengan seal hologram. Agak disayangkan sih karena kemasannya jadi kelihatan gak safety meskipun ada seal nya. Dari kemasannya kelihatan murah karena desainnya kurang menarik.
Description & Ingredients
Description:
Serum perawatan kulit wajah yang membantu mencerahkan dan melembapkan kulit wajah.
How to use:
Oleskan 2-3 tetes secara merata pada kulit wajah dengan tepukan ringan, hindari daerah sekitar mata. Baik digunakan di pagi hari sebelum menggunakan krim tabir surya (sunblock) dan krim malam. Untuk hasil yang optimal gunakan secara teratur.
Ingredients:
Ascorbic Acid, Glycerin, Niacinamide, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Phenoxyethanol, Zinc PCA, Aqua, Butylene Glycol, Gluconolactone, Glutathione, Hydroxyethylcellulose, Galactomyces Ferment Filtrate, Cetylpyridinium Chloride.
Daftar
bahannya minimalis banget, sebenarnya aku bukan pemerhati daftar komposisi,
tapi produk dengan ingredients list minim tuh menarik banget. Saat aku baca,
aku menemukan beberapa bahan yang bagus untuk mencerahkan kulit seperti
Ascorbic Acid (Vitamin C), Niacinamide, Glutathione, dan Galactomyces Ferment
Filtrate.
Ini
pertama kalinya aku mencoba produk vitamin c berupa ascorbic acid yg merupakan
pure vitamin c, aku lebih sering menggunakan turunannya karena lebih mild di
kulit. Karena Ascorbic Acid merupakan bentuk asli vitamin c, bahan ini jadi
lebih potent.
Niacinamide
jadi salah satu bahan pencerah favoritku. Buat kalian yang udah lama mengikuti
dan membaca blogku, aku sering banget nyebut-nyebut niacinamide karena efeknya
sebagus itu di kulitku. Selain ampuh untuk mencerahkan, aku juga merasa
niacinamide bias membantu menenagkan kulitku dan mencegah timbulnya minyak di
wajah.
Dua
bahan terakhir adalah Glutathione yang merupakan bahan pencerah yang juga aku
suka. Aku pernah pakai produk glutathione berupa moisturizer dan cukup
memberikan kesan yang bagus, that’s why aku mulai menyukai glutathione. Untuk
Galactomyces Ferment Filtrate, aku belum banyak mencoba produk dengan kandungan
ini. Tapi dari beberapa testimoni, bahan ini sangat bagus untuk mencerahkan
kulit, melembapkan, serta mencegah timbulnya penuaan dini.
Result
Aku
sering menggunakan serum ini di pagi hari dibandingkan di malam hari karena aku
membaca beberapa ulasan kalau vitamin c bagus untuk menambah proteksi
sunblock/sunscreen. Selain itu, serum ini memiliki tekstur yang ringan dan
tidak lengket, sehingga sangat nyaman untuk aku gunakan di pagi/siang hari.
Serum ini punya aroma aneh, gak bias dibilang enak tapi ya gak buruk juga. Aku
sih gak mempermasalahkan wanginya karena gak bertahan lama, begitu produknya
meresap, wanginya hilang gak berjejak.
Kulitku termasuk kulit yang mudah oily, apalagi kalau pakai produk gak tepat, aku senang sih pas tahu serum ini gak membuat kulitku makin berminyak. Meskipun gak menahan minyak juga, tapi setidaknya produk ini masih terbilang nyaman.
Lembapnya gimana? Aku merasa serum ini cukup lembap sih, kadang aku skip moisturizer kalau kulitku terasa berat banget. Tapi bukan berarti produk ini bisa menggantikan pelembap ya. Kadang aku juga pakai pelembap kok, tapi aku pilih yang finish nya ringan dan lembapnya antara ada dan tiada karena serum ini beneran udah bikin kulitku lembap. Tapi buat kalian yang punya kulit cenderung kering, sepertinya masih butuh moisturizer dengan kelembapan yang cukup.
Oh
iya, hampir lupa. Karena serum ini mengandung ascorbic acid, beberapa temanku
bilang kalau produk ini akan menimbulkan sensasi cekit-cekit/tingling saat
digunakan. Aku sempat khawatir dong karena nyaliku ciut. Tapi saat aku coba
pakai, aku gak merasakan efek cekit-cekitnya. Entah ini kulitku yang terlalu
badak atau gimana, aku juga gak tahu.
Selama
memakai produk ini, aku belum merasakan efek yang aku harapkan. Aku sih
berharap produk ini bisa membantu menghempas dark spot, tapi produk ini belum
memberikan hasil yang aku mau karena aku masih mendapati beberapa dark spot
yang nangkring di kulit. Tapi gapapa, semuanya butuh proses. Mungkin nanti akan
aku update lagi setelah pemakaian 1 botol.
Dengan harga yang menurutku lumayan mahal, Rp212.000 untuk 15ml serum, produk ini bisa dijadikan salah satu pilihan kalau mau mulai menggunakan vitamin c. So far, aku suka sama produknya tapi kurang suka sama pemilihan desain kemasannya. Kesannya kurang luxury gitu untuk harga 200ribuan.
What I Love:
-Tekstur ringan dan tidak membuat kulit cepat berminyak
-Membatu kulit tidak terlihat kusam
What I Hate:
-Desain kemasannya kurang menarik untuk harga 200ribuan
-Harganya cukup mahal
Repurchase? Sepertinya enggak. Tapi kalau diskon boleh lah dipertimbangkan.
Where to buy? Produk ini bisa dibeli di website Aura Bright dan Shopee Aura Bright.
Glutathione & Vitamin C Serum dari Aura Bright ini belum pernah nyoba si.cuman kalau memang menggunakan teknologi terkini untuk bikin cantik natural, kayaknya memang layak dicoba
BalasHapuskemasannya keliatan biasa aja emang ya. Tapi kan yang penting, hasilnya oke.tks kak firda
Setuju kak, dengan kandungan dan manfaat yang ada, sayang sekali kalau packagingnya masih belum maksimal. Padahal itu penting ya untuk bersaing dengan kompetitor serum lainnya :)
BalasHapusThank you for sharing mba Firda. Baru baca review produk Aura di sini, setelah sering lihat iklannya di instagram.
BalasHapusAku masih agak maku mundur nih nyoba skincare yang ada vitamin C nya. Tapi kok ya penasaran
BalasHapusNiacinamide aku sering sekali dengar ternyata itu yang bermanfaat mencerahkan kulit ya. Btw sepakat kurang luxury utk serum seharga 290-an :')
BalasHapussekarang artis pada buat produk skincare sendiri ya
BalasHapusserum lokal tapi gak kalah dengan produk luar yaa, apalagi dilengkapi dengan vitamin C yang memang juga dibutuhkan buat kulit wajah ya ini.
Aku lagi cari2 serum nih yg bagus buat wajah, tapi aku kurang tertarik nih jadinya kalo harga mahal tapi aroma sama efek pemakaiannya ada yg blg cekit2 soalnya kulitku agak sensitif sm produk baru huhu
BalasHapusJadi lebih ringan wajah ya setelah menggunakan serum, gak tebel gitu. Apalagi klo pagi biasanya ditambah aneka skin lainnya dan juga make up.
BalasHapusAku baru baca ada aura, packingnya putih bersih, cantik ya
asik nih kalau di Shopee ada, bisa manfaatin promo gratis ongkirnya. Aku suka sama skincareyang ada vitamin C nya.
BalasHapusKandungan serum yang ada Vit C kayak gini gabisa sembarangan dicampur sama active ingredients lain ya kak? Kira-kira, toner yang cocok buat di-combine sama serum ini apa ya kak?
BalasHapuswaaa baru liat nih produk ini, buatan artis nih :) seneng ya kalau tau kebutuhan untuk kulitnya apa dan bisa 'ngeracik ramuan' sendiri dan munculin produk yang bisa dimanfaatkan banyak orang nih :)
BalasHapusWah kupikir karena namanya Aura punyanya Aura Kasih haha. Ternyata punyanya Aryani ya. Aku baru tau produknya dong, ternyata bagus yaa efeknya. Sayang sama kemasannya yang kurang luxury.
BalasHapusArtis sekarang juga punya skincare dan kosmetika ya, bagus untuk kemajuan produk Indonesia. Sekarang vitamin c juga lagi hits. Tapi aku setuju sama mbak, packagingnya kurang wah hehe
BalasHapusHarganya lumayan mahal buat knatong aku nih. Taoi kalau hasiknya bagus ya gak nyesel dengan harganya, setuju deh packagingnya kurang klik buat harga 200an hehehe
BalasHapusProduk lokal dgn harga yg bersahabat, aplg khasiatnya keceh bgt utk kulit. Top deh
BalasHapusWaw vitamin C nya pake ascorbic acid ya.. Mantul tuh.. Tp penasaran brp persentase ascorbic acidnya.. Kulitku cepat cerah dan dark spot cepat pudar jg soalnya kl pake ascorbic acid..
BalasHapus