Sering gak sih, kamu merasa kalau kulitmu tuh rasanya kering bersisik dan rasanya gatal banget pengen garuk. Jadi, kulit kering tuh biasanya disebabkan karena iritasi pada kulit. Penyebabnya bisa dari sabun, deterjen, dan parfum. Terus bisa juga disebabkan oleh perubahan cuaca. Berada di tempat ber-AC juga bisa banget bikin kulit kamu jadi kering. Intinya, makin rendah suhu udara, biasanya bikin kulit kehilangan kelembapan. Kalau sudah kering kayak gitu, jangan digaruk, Bro. Kulit kering adalah indikasi kalau kulitmu sedang butuh yang namanya, Moisturizer.
Moisturizer adalah skincare yang berfungsi mengembalikan kadar pH kulit yang rendah sehingga kulit tetap terjaga kelembapannya. Kelembapan sangat penting, karena bisa bikin kulit jadi halus dan sehat.
Moisturizer juga berperan penting dalam mencegah dehidrasi pada kulit wajah. Kulit wajah yang mengalami dehidrasi, biasanya akan mengeluarkan minyak berlebih. Minyak berlebih inilah yang bakal menyebabkan wajah muncul komedo ataupun jerawat.
Dari penjabaranku di atas, tak hanya cewek saja kan yang perlu pake moisturizer, cowok pun juga perlu buat jaga kelembapan kulitnya. Ya kali kamu garuk-garuk mulu pas kulit kering, kayak kucing kutuan, mana paten?. Nah, Moisturizer yang bisa kamu coba, salah satunya adalah produk dari brand Jerman, Nivea Men Creme.
Nivea Men Creme adalah moisturizer multifungsi yang bisa dipakai untuk wajah, tangan, maupun badan. Nivea Men Creme diklaim mampu menutrisi dan menjaga kelembapan kulit, cepat meresap, tidak lengket dan tidak bikin wajah berminyak. Nivea Men Creme juga bisa dioleskan ke area kulit yang habis dicukur.
Nah yang bikin aku tertarik untuk membeli dan mencoba produk satu ini adalah klaim dari mereka yang katanya dapat menutrisi dan melembabkan kulit, karena mengandung Vitamin E. Selain itu, produk ini juga disebut mampu memberikan perlindungan dari sinar matahari dengan filter UV. Selain kulit terlembapkan, risiko dari paparan sinar UV pun jadi semakin berkurang.
Apakah klaim dari mereka benar adanya, yuk mari simak review Nivea Men Creme ini sampai tuntas ya, Sob!
Packaging
Nivea Men Creme menggunakan packaging kaleng, sekilas tampilannya seperti kaleng permen Pagoda yang jadul itu. Dengan desain tipografi putih minimalis dan terdapat perpaduan lingkaran luar warna silver dan lingkaran dalam berwarna midnight blue. Secara kemasan luar nampak oke dan meyakinkan, menampilkan sisi maskulin sesuai dengan target market produk ini.
Moisturizer Nivea dijual dalam dua jenis ukuran, 30ml dan 75ml. Kedua jenis ukurannya terbilang mungil dan tidak akan makan tempat bila kamu bawa bepergian. Bahkan untuk yang ukuran 30ml, kamu masukin kantong saku pun gak bakal jadi masalah.
Pada bagian belakang kemasan, terdapat deskripsi produk/ klaim benefit dan juga ingredients.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Sleeping Mask Terbaik
Nivea Men Creme dijual polosan tanpa menggunakan box, makin mengingatkan kita sama permen Pagoda gak sih?
Pada bagian dalam kemasan, hanya dilapisi oleh foil doang, namun jangan khawatir isinya bakal luber ke mana-mana, karena tekstur dari moisturizer ini terbilang solid. Sayangnya, dalam kemasan, tidak disertai dengan spatula mini. Padahal, spatula mini ini penting banget sih, untuk skincare tipe cream dan packaging kayak gini.
Description & Ingredients
Descriptions:
NIVEA MEN CREME dengan formula yang mengandung vitamin E, merawat dan melindungi kulit dari kusam dan kering yang disebabkan oleh asap, debu, kotoran dan sinar matahari. Dibuat khusus untuk pria, cocok untuk penggunaan di wajah, bibir, badan dan tangan.
How to use:
1. Oleskan secara tipis dan merata pada permukaan kulit
2. Gunakan setiap pagi dan malam
Ingredients:
Aqua, Glycerin, Isopropyl Palmitate, Cetearyl Alcohol, C12-15 Alkyl Benzoate, Butyl Methoxydibenzoylmethans, Distarth Phosphate, Glyceryl Stearate, Octocrylene, Polyglyceryl-10 Stearate, Dimethicone, Ethylhexylglycerin, Phoneryethanol, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Carbomer, Trisodium EDTA, Sodium Hydroxide, Carnitine, Tocopheryl Acetate, Garcinia Cambogia Fruit Extract, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Parfum
Pada laman website resminya, Nivea menyebutkan bahwa Nivea Men Creme mengandung bahan spesial seperti vitamin E, filter UVA/UVB, dan L-Carnitine.
Bila melihat ingredients yang digunakan, klaim yang mereka berikan memang dapat dipercaya. Seperti contohnya, penggunaan glycerin, Isopropyl Palmitate, Cetearyl Alcohol, C12-15 Alkyl Benzoate, Glyceryl Stearate. Bahan-bahan tersebut bekerja sebagai pelembab kulit. Lalu ada Tocopheryl Acetate (salah satu bentuk vitamin E) sebagai bahan yang biasa digunakan di produk kosmetik dan skincare karena bermanfaat untuk mencegah atau mengatasi kekurangan vitamin E pada kulit.
Butyl Methoxydibenzoylmethans juga dapat ditemukan pada ingredients produk ini. Butyl Methoxydibenzoylmethans atau Avobenzone berfungsi melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
Result
Setelah menggunakan Nivea Men Creme selama beberapa hari, aku bisa menarik kesimpulan bahwa produk ini memiliki tekstur yang cukup solid, cukup mudah untuk diratakan di kulit.
Kemudian, poin plus dari produk ini adalah wanginya. Nivea Men Creme memiliki bau yang kalem dan cowok banget, Sob. Aku pribadi menyukai aromanya. Aroma wanginya wajar, tidak menyengat/berlebihan, meskipun durasinya tidak cukup lama. Dengan Pakai produk ini, kesanmu sebagai cowok yang rapi dan menjaga penampilan, mudah teraktualisasi.
Meski selang beberapa waktu menggunakan Nivea Men Creme permukaan kulit jadi terasa sedikit beminyak dan sedikit gerah, tapi hal tersebut dapat ditolerir karena tidak terlalu menggangguku.
Mungkin yang jadi masalah adalah ketika mencolek moisturizernya pakai jari. Kalau jarimu kotor, ya partikel-partikel macam debu bakal nempel di permukaan moisturizer. Aku sarankan sih pake spatula mini face cream, agar lebih higienis.
Buy Button
Jika kalian tertarik dengan Nivea Men Creme, silakan klik buy button di bawah sini:
Kesimpulan
Sebagai pemilik kulit berminyak, memakai Nivea Men Creme sebagai pelembap kulit adalah pilihan yang kurang sesuai. Setelah penggunaan lebih dari sebulan. Saya dapat menyimpulkan bahwa kualitas moisturizer ini kurang saya sukai, karena beri kesan muka saya makin berminyak. Saya rasa moisturizer ini lebih pas bagi kalian yang punya kulit kering.
Terlepas dari kurang cocoknya saya, ada poin menggembirakan dari Nivea Men Creme. Yaitu, harganya yang ramah bagi kantong, sekalipun ekonomi lagi cekak. Kalau ingin lebih hemat dan awet, saranku beli yang ukuran 75ml. Tapi kalau sekadar coba-coba, ya yang 30ml saja sudah cukup.
Mungkin satu hal yang bisa jadi bahan evaluasi untuk Nivea Men Creme adalah penyertaan spatula mini untuk produk ini, agar lebih higienis. Overall, aku cukup puas dan merekomendasikan produk ini untuk kalian para cowok yang sedang cari moisturizer andalan. Kesimpulan akhir, saya beri rating 3/5 untuk produk ini.
Sejauh ini pakai nivea moisturizer sih aman aman aja. Melembapkannya cukup oke
BalasHapus